0
STABAT | GLOBAL SUMUT-Bupati Langkat H. Ngogesa Sitepu, SH menerima audiensi Pengurus Pelajar Islam Indonesia (PII) Sumut yang diketuai oleh Syofian  di rumah Dinas Bupati, Selasa, (17/9). Dalam kesempatan tersebut Bupati sangat bangga karena banyak pengurus PII berasal dari Langkat.

Dalam pertemuan tersebut, Ketua PII Sumut Sofyan menyampaikan maksud dan tujuan yang akan mengadakan Musyawarah Wilayah (Muswil) ke XV pergantian  kepengurusan PII yang akan dilaksanakan di Gedung PKK Stabat pada tanggal 27 September 2013. Organisasi yang sudah terbentuk pada tahun 1947 ini terdiri dari pelajar baik dari SMA, SMK hingga perguruan tinggi yang ada di Sumatera Utara. Organisasi ini bergerak dalam bidang pendidikan dan kebudayaan dan  telah memiliki banyak alumni yang telah sukses, tersebar dimana – mana.

Sofyan menambahkan bahwa PII Sumut juga telah mengadakan kegiatan Perkampungan Kerja Pelajar pada tanggal 15 – 24 Juli yang lalu, dalam kegiatan tersebut mereka mengadakan berbagai kegiatan yang dilaksanakan di Desa Tapak Kuda Kec. Tj. Pura Kab. Langkat kegiatan itu meliputi : Bakti sosial, Festival desa soleh, go green dan pengadaan rumah baca.

Dalam pertemuan itu Haji Ngogesa yang didampingi Plt. Kaban Kesbangpolinmas Syaipullah, S. STP, MAP memberikan bantuan dana Rp. 20 Juta untuk memperlancar kegiatan Muswill yang akan diselenggarakan Jum’at mendatang. “seluruh anggota PII Sumut agar dapat menjadi generasi yang memilikii intelektual yang tinggi, mampu menjaga Langkat agar selalu kondusif dan terhindar dari tangan orang – orang yang tidak bertaggung jawab ,Jadilah generasi muda yang bertanggung jawab,  berikan dedikasi yang tiggi untuksss Kabupaten Langkat yang kita cintai “   pesan Haji Ngogesa.(Awaluddin/Langkat)

Posting Komentar

Top