0
TEBING TINGGI | GLOBAL SUMUT-Tim safari Ramadhan Kota Tebingtinggi yang dipimpin Walikota Ir H Umar Zunaedi MM dan Ir Oki Doni Siregar, mengunjungi Mesjid Raya Nur Addin  Jalan Sutomo, Rabu (22/6/2016).

Pantauan awak media ini, tampak hadir para unsur muspida Kapolres Tebingtinggi AKBP Ciceu Cahyati SH MH, Kajari, DPRD, Ketua MUI Drs Ahmad Dahlil Harahap, Uztad Dr Sakban Rajagukguk, para ulama, tokoh masyarakat dan jemaah teraweh kurang  lebih 400 orang, untuk sholat isya bersama, sholat teraweh dan sekaligus memperingarti Nuzul Qur'an.

Usai sholat, Walikota memberi bantuan dana, bingkisan ramadhan kepada pengurus DKM Mesjid Raya, memeberi santunan kepada anak yatim, juga memberi sertifikat kepada anak dalam program maghrib mengaji berjumlah kurang lebih 256 orang. Selain itu, Ia juga membeli 1 unit kendaraan untuk ketua majelis ulama Drs Ahmad Dahlil Harahap.

Walikota dihadapan jemaah berpesan dengan Nuzul Qur'an, agar meningkatkan amal soleh dan mendalami sisi alqur'an dalam membangung Kota Tebingtinggi tercinta.

“Mesjid kita jadikan tempat dalam menyuarakan pembangunan setiap aspek kehidupan. Dengan safari ramadhan di bulan yang penuh rahmat ini, pemerintah hadir ditengah masyarakat dan setiap saat bersama dalam pembangunan,” ucap Umar.

Sementara itu, Ustadz Dr Sakban Rajagukguk dalam tausiyah Nuzul Qur'an 1437 H, mengajak masyarakat , majelis taqlim yang hadir untuk lebih meningkatkan ibadah kepada Allah SWt dan Rasulnya.

Kemudian, patuh kepada pemimpin dalam hal ini Walikota Tebingtinggi yang telah berhasil dalam pembangunan masyarakat Tebingtinggi sejahtera. “Mari umat islam khusus generasi muda untuk mempelajari alqu'an dan mengamalkannya mari hidup maju dengan taqwa yang sebenarnya insya Allah kebahagiaan akan kita raih bersama sebagai insan yang ikhsan,” ucapnya.(Ardiansyah).


Keterangan Gambar :  Terlihat Walikota Tebingtinggi memberikan santunan dan bingkisan ramadhan di Mesjid Raya.

Posting Komentar

Top