0
MEDAN LABUHAN | GLOBAL SUMUT-Polsek Medan Labuhan melaksanakan razia pada Sabtu,(22/04/2017) sekitar pukul 23.00 wib. Razia tersebut dilaksanakan di jalan KL. Yos Sudarso kelurahan Titipapan tepatnya di depan Pos Lantas Titipapan. Dari pelaksanaan razia tersebut, Polsek Medan Labuhan melakukan penyitaan terhadap 4 unit sepeda motor tanpa dilengkapi STNK, serta melakukan penilangan terhadap beberapa pengendara sepeda motor yang surat - suratnya tindak lengkap.

Kapolsek Medan Labuhan Kompol Yasir Ahmadi, SH. SIK. MH., yang memimpin pelaksanaan razia tersebut mengatakan, pelaksanaan razia tersebut dilakukan dalam rangka cipta kondisi mengantisipasi gangguan kamtibmas pada malam minggu. Selain itu menurutnya razia tersebut dilaksanakan dalam rangka membatasi ruang gerak para pelaku kejahatan yang biasa bergerak dimalam hari.

Menambahkan hal tersebut, Kapolsek Medan Labuhan mengatakan selain kegiatan Razia, Polsek Medan Labuhan juga menggalakkan patroli malam atau blue light patrol dilokasi - lokasi rawan kejahatan jalanan yang ada diwilkum Polsek Medan Labuhan.

"Kami menambahkan frekuensi patroli malam ke lokasi - lokasi rawan kejahatan jalanan untuk merespon masukkan dari warga dan juga netizen atas kejadian pembegalan yang mengakibatkan korban meninggal dunia baru - baru ini di Jalan KL. Yos Sidarso. Nantinya personil Patroli akan memberhentikan para pengendara sepeda motor yang dicurigai untuk mengurangi ruang gerak para pelaku tindak pidana." Ungkap Kapolsek Medan Labuhan.[rs]

Posting Komentar

Top