0
RANTAU PRAPAT | GLOBAL SUMUT-Pemerintah Kecamatan Pangkatan khususnya Tim Penggerak PKK Kecamatan Pangkatan mengucapkan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada Tim Penilai atau dewan juri Lomba Cipta Menu Beragam, Bergizi Seimbang dan Aman (B2SA) Berbasis Sumber Daya Lokal Dinas Pangan Kabupaten Labuhanbatu juga kepada Ibu Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Labuhanbatu Hj. Siti Awal Pangonal Harahap yang telah memberikan penilaian terbaik kepada Kecamatan Pangkatan sebagai Juara I Lomba Cipta Menu B2SA Tingkat Kabupaten Labuhanbatu.

Demikian diungkapkan Camat Pangkatan Chairuddin Nasution, Senin (9/10) disela-sela kegiatan penyerahan hadiah Lomba Cipta Menu Beragam, Bergizi Seimbang dan Aman (B2SA) Berbasis Sumber Daya Lokal yang berlangsung di Aula Kantor Dinas Pangan Kabupaten Labuhanbatu.

“Kami atasnama Pemerintah Kecamatan Pangkatan dan Tim Penggerak PKK mengucapkan terima kasih kepada tim penilai atau dewan juri, terkhusus kepada Ibu Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Labuhanbatu yang telah memilih Kecamatan Pangkatan sebagai Juara I Lomba Cipta Menu Beragam, Bergizi Seimbang dan Aman (B2SA) Berbasis Sumber Daya Lokal Tingkat Kabupaten Labuhanbatu Tahun 2017”, sebut Camat Pangkatan tersebut.

Selain Kecamatan Pangkatan, dewan juri juga telah memilih Kecamatan Rantau Selatan sebagai Juara II dan Kecamatan Panai Hulu sebagai Juara III, sedangkan untuk Juara Harapan I diraih oleh Kecamatan rantau Utara, Harapan II Kecamatan Bilah Hilir dan Juara Harapan III jatuh kepada Kecamatan bilah Barat.

Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Labuhanbatu Hj. Siti Awal Pangonal Harahap dalam kesempatan itu mengucapkan selamat kepada para juara sekaligus mengucapkan terima kasih kepada seluruh peserta yang mengikuti kegiatan Lomba Cipta Menu Beragam, Bergizi Seimbang dan Aman (B2SA) Berbasis Sumber Daya Lokal Dinas Pangan Kabupaten Labuhanbatu Tahun 2017.

“Kepada para juara saya ucapkan terima kasih dan kepada yang belum mendapatkan gelar juara kiranya jangan berputus asa dan jangan berkecil hati, jadikanlah perlombaan ini untuk lebih memicu dan meningkatkan kemampuan dalam mengelola makanan atau masakan yang lebih baik sehingga tahun depan bisa menjadi juara”, kata Hj. Siti Awal memberi semangat.

Dalam acara penyerahan hadiah Lomba Cipta Menu Beragam, Bergizi Seimbang dan Aman (B2SA) Berbasis Sumber Daya Lokal Dinas Pangan Kabupaten Labuhanbatu Tahun 2017 tersebut dilakukan oleh Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Labuhanbatu bersama Asisten Adm Umum, Plt. Kadis Pangan dan Plt. Kadis Kominfo Labuhanbatu yang diwarnai dengan kegiatan foto bersama dan acara hiburan.(yus).

Teks Foto : Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Labuhanbatu Hj Siti Awal Pangonal Harahap saat menyerahkan hadiah Lomba Cipta Menu Beragam, Bergizi Seimbang dan Aman (B2SA) Berbasis Sumber Daya Lokal kepada Juara I yang diraih Kecamatan Pangkatan.

Posting Komentar

Top