0
MEDAN | GLOBAL SUMUT-Wali Kota Medan Drs.H.T Dzulmi Eldin S, M.Si.,M.H diwakili Asisten Ekbang, Khairul Syahnan memimpin Rapat Persiapan Pelaksanaan Pekan Raya Sumatera Utara (PRSU) di Ruang Rapat III, Kantor Wali Kota Medan, Rabu (06/03). Rapat ini digelar untuk persiapan keterlibatan Pemko Medan dalam memeriahkan PRSU tahun 2019 ini.

Dalam rapat Persiapan PRSU ini, Hadir Kadis Pariwisata, Agus Suriono, Sekretaris Dinas Pariwisata, Said Chaidir dan Perwakilan Pimpinan OPD di lingkungan Kota Medan.

Dikatakan Asisten Ekbang Khairul Syahnan, dalam Penyelenggaraan PRSU ini Dinas Pariwisata menjadi Koordinator. Artinya Paviliun milik Pemko Medan Dinas Pariwisata yang mengkoordinir keikutsertaan OPD yang ada di lingkungan Kota Medan untuk mengisi dan memeriahkan Paviliun Pemko Medan.

"Sesuai arahan Bapak Wali Kota,  keikutsertaan Paviliun Pemko Medan di ajang PRSU harus banyak perubahan dari tahun sebelumnya. Artinya Paviliun Pemko Medan harus lebih menarik dan lebih variatif, untuk itu OPD terkait harus dapat membantu mensukseskan keikutsertaan Paviliun Pemko Medan dalam PRSU tahun 2019", kata Asisten Ekbang.

Untuk PRSU pemko adalah peserta. Mengisi paviliun. Mengingatkan bahwa kami harapkan peserta dapat berinovasi menampilkan konten-konten pameran OPD nya misal Perdagangan, UMKM.

Kadis Pariwisata Kota Medan Agus Suriono, dalam kesempatan tersebut menjelaskan Pemko Medan kembali menjadi peserta dalam ajang PRSU dengan mengisi Paviliun di arena PRSU. Untuk itu diharapkan bantuan dari masing  - masing OPD agar Paviliun Kota Medan menjadi yang terbaik.

"Dalam PRSU tahun 2019 ini, Paviliun Pemko Medan akan berinovasi dari tahun sebelumnya. Artinya konten dan pameran  dari seluruh OPD akan dilibatkan terutama perdagangan dan UMKM yang asli dari Kota Medan", jelas Agus

Dijelaskan Agus, PRSU tahun 2019 ini akan berlangsung selama satu bulan dari tanggal 8 Maret hingga 8 April 2019. Dalam event tersebut akan ada berbagai kegiatan salah satunya malam kebudayaan dari Kabupaten/Kota terutama Kota Medan.[Mashuri Lubis]  

Posting Komentar

Top