0
LANGKAT | GLOBAL SUMUT -Jelang akhir masa jabatan yang disibukan dengan segudang tugas Pemerintahan ditambah lagi pencalonan kembali dirinya sebagai Bupati Langkat periode 2014-2019, tampaknya tak membuat surut semangat H Ngogesa Sitepu SH terus berikan terbaik bagi bumi bertuah tanah kelahiran Pahlawan Nasional Raja Penyair Pujangga Baru T. Amir Hamzah itu.

“Alhamdulillah, Pak Bupati kembali menambah sederet prestasi ditorehkan bagi Langkat, lagi-lagi ini merupakan kebanggaan yang kesekian kalinya bagi kita karena Langkat semakin dikenal di kancah Nasional dengan berbagai prestasi diraih” kata Kadisnakertrans H. Saiful Abdi, SE, M.Pd usai ikuti upacara kesaktian Pancasila, Selasa (1/10) di Alun-alun Amir Hamzah Stabat.

Dijelaskan dia berdasarkan hasil post audit sertifikasi Sistem Manajemen Mutu (SMM) ISO 9001 : 2008 yang dilakukan Auditor Independen dari Societe Generate De Surveillance (SGS) pada tanggal 26 s/d 30 September kemarin di 7 instansi yang membidangi ketenagakerjaan di Kabupaten/Kota sebagai Pilot Project dinyatakan lulus dan berhak mendapat Sertifikat Sistem Manajemen Mutu ISO 9001 : 2008.

Lebih lanjut diuraikan Saiful karena beratnya penilaian yang dilakukan se-Indonesia hanya 7 yang berhasil menjadi Pilot Project Implementasi ISO diantaranya Disnakertrans Langkat Sumut, Sleman Provinsi DI. Yogyakarta, Bogor Jawa Barat, Pasuruan Jawa Timur, Pati Jawa Tengah, Kota Padang Sumbar dan Kota Makassar Sulawesi Selatan.

Direncanakan Bupati Ngogesa bersama 6 Bupati/Walikota lainnya akan menerima penghargaan tersebut yang diserahkan langsung oleh Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi RI Muhaimin Iskandar bersamaan dengan acara pembukaan Job Fair Nasional 2013 dan pemberian penghargaan bagi perusahaan pengguna tenaga kerja penyandang cacat (khusus) pada Jum’at (4/10) di Jakarta Internasional Expo-Hall C Kemayoran.

“Penghargaan standart pelayanan mutu bidang pelayanan ketenagakerjaan ini kiranya menambah motivasi kita terus upayakan yang terbaik bagi kesejahteraan para pekerja di Langkat sesuai visi-misi Bupati” tuntas Ketua ICMI Langkat itu.(Abu/Red/GS/Mdn)

Posting Komentar

Top