0
NGOGESA HARAP JAMA’AH HAJI BAWA NUANSA SEJUK
STABAT  | GLOBAL SUMUT - Bupati Langkat H. Ngogesa Sitepu, SH mengatakan bahwa usai melaksanakan ibadah haji bukan berarti tugas sebagai seorang muslim telah selesai pula, sebaliknya semakin bertambah tanggung jawab dengan berupaya menjadikan diri figur teladan baik di tengah kehidupan berkeluarga, bermasyarakat dan berbangsa.

“Mari kita lakukan evaluasi, terhadap kehidupan dimasa lalu dalam memaknai hikmah ibadah haji” kata Bupati Ngogesa seraya berpesan untuk memberikan kebaikan bagi masa depan bangsa maupun bumi Langkat secara bermartabat dalam kaitannya juga menyambut tahun baru Hijriyah ketika menyampaikan arahannya pada acara penyambutan tahun baru Islam 1434 H dan tepung tawar Haji di Serambi Jentera Malay Rumah Dinas Bupati, Senin (19/11).

Bupati Ngogesa berharap dengan bertambahnya kehadiran jumlah Haji dan Hajjah di Kabupaten Langkat, dapat memberikan nuansa kesejukan maupun kondusifitas daerah terlebih di tengah hiruk pikuk politik menjelang pilkada Gubernur dan wakil gubernur pada Maret 2013 mendatang.

Lebih lanjut Bupati Langkat itu mengajak untuk menjadikan semangat menjaga kemabruran haji serta kehadiran Muharram tahun baru Hijryah untuk melakukan sebuah lompatan cerdas bagi kemaslahatan diri maupun keluarga yang akan berimbas pada kebaikan bagi daerah dan bangsa. Dalam kesempatan tersebut secara pribadi Bupati yang didampingi Ketua TP.PKK Ny. Hj. Nuraida Ngogesa itu memberikan bingkisan berupa minyak makan 2 liter kepada 385 orang jama’ah haji asal Kabupaten Langkat.

Anggota komisi I DPRD H. Rahmanuddin Rangkuti menyampaikan apresiasinya terhadap pihak eksekutif yang telah melaksanakan kegiatan ini dalam rangka mempererat silaturrahim dan menyebarluaskan visi relegius Langkat yang dibawa oleh Bupati Ngogesa, pihaknya berharap melalui peringatan tahun baru Islam ini dijadikan momentum untuk lebih mendekatkan diri kepada Allah, SWT dan mendo’akan Langkat untuk lebih baik serta terhindar dari bencana.

Sebelumnya ketua panitia acara dr. Indera Salahuddin, M.Kes, MM dalam laporannya menyampaikan bahwa tujuan dilaksanakannya acara untuk memberikan motivasi bagi masyarakat dalam mendukung dan menyebarkan visi Pemkab Langkat khususnya dalam mewujudkan masyarakat yang religius.

Indera yang juga menjabat sebagai Asisten administrasi Ekbangsos itu juga melaporkan penyambutan tahun baru hijryah juga dilakukan oleh element masyarakat yang tersebar diberbagai kecamatan dan pelaksanaannya dikaitkan dengan hari jadi Kabupaten Langkat yang ke 263 pada tanggal 17 Januari 2013 mendatang.

Sementara Ustadz H. Azhari Rasyid dalam tausyiah singkatnya menjelaskan sesuai thema acara “Dengan mengevaluasi masa lalu dan menghayati hikmah ibadah haji, kita tatap masa depan Langkat yang lebih bermartabat” sebagai evaluasi diri dalam mengarungi bahtera kehidupan selama ini agar dapat selamat dalam kehidupan baik didunia maupun diakhirat.

Hadir juga dalam acara tersebut Kajari Stabat Dr. H. Asep Nana Mulyana, SH, M.Hum, Tuan guru Babussalam Syekh H Hasyim Al Syarwani, wakapolres Kompol Drs. H. Safwan Khayat, SH, Ketua MUI Kab. Langkat Buya H. Achmad Mahfudz, Kakan Kemenag Kab. Langkat Drs. HT. Darmansyah dan sejumlah kepala SKPD lainnya.(Awal / Langkat).



Posting Komentar

Top