0
AEK KANOPAN | GLOBAL SUMUT -Prosesi pagelaran seni dan budaya menyambut Hari Ulang Tahun Pemerintah Kabupaten Labuhanbatu Utara yang ke 5 yang akan dibuka langsung oleh Bupati Labura H. Kharuddin Syah Sitorus SE  yang dihadiri seluruh jajaran Pemkab Labura, DPRD Labura dan seuruh etnis dan seni budaya yang ada di Labura.Pagelaran seni dan budaya etnis itu hari ini Selasa (02/07/2013) Sampai dengan Sabtu tanggal (06/07) dilapangan Polri Aek Kanopan Kabupaten Labuhanbatu Utara.
Adapun etnis yang ikut dalam pagelar seni dan budaya untuk memeriahkan HUT Pemkab Labura yang terdiri dari 14 etnis  yakni Tari Zapin Makyeal dari etnis Melayu, Tari Tor-tor /Tor-tor Somba dari Etnis Simalungun, Tor-tor Parmagaon etnis Tabagsel, Opening , Silat dan tari pasambahan etnis Minang, Tari Saman dari etnis budaya Aceh, Tarian Anoman / Tari Tradisional  dan tari Kiprah dari etnis Jawa, Pemukaan profil budaya dan tari kreasi dua dari etnis karo, lagu kuch-kuch Hota Hai dan Kushiya Aur Gham dari etnis India, Tor-tor Somba dari etnis Toba, Tri maena, tari perang dari etnis Nias ,tari keras dari etnis Bali, Tari Ali San Ku Niang dari etnis Cina Opening Atraksi pencak silat dari etnis Banjar.
Hal ini dikatakan Drs.Ismael Hasibuan MM kepala dinas pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Labubatu Utara melalui  M Tahan Sitorus ,SE,MSi Kabid Kebudayaan Disdikbud mengatakan pada media on-line GLOBAL SUMUT.COM diruang kerjanya.

Tahan juga menambahkan, sangat perlunya kita menggali nilai-nilai seni dan sejarah budaya yang ada di Kabupaten Labura, sebelumnya kita sudah melaksanakan seminar nilai -nilai sejarah dan seni budaya , agar nanti para anak-anak cucu kita yang menimba ilmu pendidikan tidak ketinggalan terkait nilai-nilai sejarah dan seni budaya kita. Sebab, anak-anak jaman sekarang ini suda lebih mencintai budaya kebarat-baratan, dan hampir sudah lupa dengan nilai seni dan budaya kita yang ada di Indonesia ini.
Drs .P Sibarani Ketua panitia etnis Budaya Batak toba juga mengatakan, dalam hal mensukseskan HUT Pemkab Labura yang ke 5 ini tepatnya etnis budaya batak toba hari  Jumat (5/7) panitia sengaja mengundang artis ibukota yang sudah kondang didunia tarik suara yakni Bunthora Situmorang salah seorang personis Trio Lasidos, dan juga tidak ketinggalan dengan kemampuan oeh vocal anak-anak Labura yakni Trio Sevenseven , dan tarian tor –tor beragam jenis yang dibawakan oleh putra -putri batak Toba yang lahir di Labura ini, kata Sibarani.(Andika/Labura)

Posting Komentar

Top