0
MEDAN LABUHAN | GLOBAL SUMUT.COM - Kepenggurusan Rayon AMPI Medan Labuhan diketuai Subandi patut diancungi jempol, soalnya Turnamen Sepak Bola Ampi Cup II antar Sekolah Sepak Bola (SSB) se- Sumut sukses dibuka secara resmi oleh Kapolres Pelabuhan Belawan AKBP Endro Kiswanto, SH turut disaksikan Ketua DPD AMPI Kota Medan Iswanda Nanda Ramli didampingi sekretaris Mulia Asri Rambe SH (Bayek), Ketua Pengcab PSSI Medan Ibu Yohanna Pardede, Ketua KONI Medan Drs H.Zulhifzi Lubis serta Ketua GM FKPPI Medan Labuhan Iwan Bandung di lapangan Pasar VI Jalan rawe Raya Kelurahan Besar Kecamatan Medan Labuhan, Jumat sore (15/03/2013).

Selamat Riyadi selaku ketua panitia pelaksana kegiatan menyatakan, "Kegiatan di bidang olahraga guna meningkatkan prestasi anak bangsa ini sudah menjadi program kalender tahunan Rayon AMPI Medan Labuhan, kali ini diikuti sebanyak 104 SSB masing-masing SSB untuk kelahiran 1998 sebanyak 24 SSB, tahun 2000 diikuti 46 SSB, tahun 2002 diikuti 42 SSB" Ungkapnya.

jy32"SSB tersebut berasal dari daerah SSB PT Arun Aceh, Tanah karo, Tebing Tinggi, Medan, Deli Serdang, Langkat, Binjai, Kisaran serta daerah lainnya se-sumatera Utara, Kita berharap pertandingan sepak bola antar SSB se-Sumut yang berlangsung mulai hari ini hingga 30 Maret mendatang berjalan lancar dengan memperebutkan tropy Ampi Cup serta hadiah tabanas dari panitia, dan tak kalah menariknya bagi pemain top score akan diberikan hadiah khusus sepatu bola," Tambah Selamet Riyadi usai pembukaan turnamen yang dimulai dengan pertandingan kesebelasan junior Koni Medan dengan kesebelasan junior PSMS Medan.

Kapolres Pelabuhan Belawan AKBP Endro Kiswanto SH dalam sambutannya mengaku salut terhadap Ketua Rayon AMPI Medan Labuhan Subandi atas kepedulian dan perhatian yang besar terhadap dunia olahraga bagi generasi penerus bangsa, apa yang dilaksanakan Organisasi Kepemudaan ini patut dicontoh
oleh OKP lainnya, kegiatan ini berdampak positif guna mencari Bibit-bibit baru dan meningkatkan prestasi olahraga khususnya sepak bola bagi generasi muda sekarang ini agar terindar dari Narkoba.
 "Dalam pembukaan ini, saya berpesan jadilah pemain bola yang bisa diandalkan lahir dari Medan ini, sebab saya merindukan kejayaan dulu club Medan Jaya diharapkan dari sini nantinya muncul bibit pemain bola yang andal lahir disini menjadi kebanggaan kota Medan sehingga kita tak perlu lagi mendatangkan pemain asing, Terus terang saya katakan, saya sendiri menjadi polisi ini dari bola sebab sejak dulu saya mencintai olahraga bola, untuk itulah kepada orang tua atlit dihimbau berikanlah waktu dan kesempatan bagi generasi anak-anak kita untuk mengukir prestasi sebab dengan berolahraga anak-anak kita akan sehat dan pintar apalagi ia sampai berprestasi" himbau Kapolres sembari membuka turnamen dengan membacakan Bismillahirrahmannirrahim.

Selain acara Turnamen AMPI Cup II, Ketua Rayon Medan Labuhan Subadi juga membuka Kolam Pancing Kiloan bagi para Pemancing maniak dapat hadir pada tanggal 17 Maret 2013 pukul 07:00 S/d 18:00 wib. Yang dimana Kolam Pancing "SUBANDI" menyediakan jenis ikan Nila, Bandeng, Bawal serta Mujaher itu hanya dengan Rp. 20.000 / Kg. Kolam Pancing "SUBANDI" berlokasi di Kampung Nelayan. (Ind)

Posting Komentar

Top