0
STABAT  | GLOBAL SUMUT -Menteri Perhubungan RI E.E Mangindaan menyerahkan Piala Wahana Tata Nugraha 2013 kepada Bupati Langkat H. Ngogesa Sitepu, SH dalam suatu acara yang digelar dilantai I Aula Mataram Kementerian Perhubungan di Jakarta, Senin (6/5).

Alhamdulillah capaian prestasi yang ke-delapan ini tentu menjadi motivasi tersendiri untuk terus menguatkan kebersamaan memberi yang terbaik bagi daerah,” kata Bupati didampingi Kapolres Langkat AKBP. L. Eric Bhismo, SIK dan Kadishub Aldersyam usai menerima Piala dimaksud.

Dijelaskan bahwa keberhasilan Langkat khusunya Kota Stabat meraih WTN yang sudah 8 kali berturut-turut merupakan bukti nyata kerja keras Pemkab dan Instansi terkait lainnya bersama masyarakat meningkatkan disiplin, kelancaran, ketertiban dan kenyamanan serta keselamatan berlalu-lintas.

Bagi Kota Stabat yang telah mendapatkan penghargaan dimaksud sejak tahun 2005, adalah merupakan satu-satunya kota kecil di Indonesia yang menerima Piala Wahana Tata Nugraha, sementara Kabupaten/Kota yang lain mendapatkan plakat.

Penghargaan bergengsi tingkat Nasional kali ini kiranya menambah deretan prestasi Kabupaten Langkat sehingga semakin bermartabat sejak kepemimpinan Bupati H. Ngogesa Sitepu, SH.

Direncanakan besok Rabu, 7 Mei 2013 (red: hari ini) Bupati Langkat beserta rombongan akan mendarat di Bandara Polonia Medan, yang disambut tokoh etnis dan pemuka masyarakat di Ruang VIP Room, selanjutnya Piala WTN akan diarak mulai dari perbatasan Langkat hingga menuju Serambi Jentera Malay Rumah Dinas yang diselingi dengan atraksi kesenian hiburan tradisional dan do’a bersama.

Sementara siang harinya akan diarak ke seluruh Kecamatan dalam jalur jalan protocol sebagai wujud menunjukkan keberhasilan yang dicapai adalah hasil kerja keras dan kesadaran bersama. Bupati Haji Ngogesa tak lupa menyampaikan terima kasih kepada para pengelola transportasi dan tetap berharap untuk terus disiplin berlalu lintas(Redaksi)

Posting Komentar

Top