0
LANGKAT | GLOBAL SUMU-Bupati Langkat H Ngogesa Sitepu SH resmikan pemakaian jembatan titi mangga di Desa Namo Sialang Kecamatan Batang Serangan, Jum’at (4/10) disaksikan Muspika setempat, tokoh masyarakat dan ribuan warga hadir pada acara yang dirangkaikan dengan penyerahan bantuan sosial kepada Masjid dan organisasi kemasyarakatan.

Kehadiran Bupati Ngogesa dan rombongan disambut antusias masyarakat dengan atraksi 2 ekor gajah Tangkahan sebagai icon objek wisata yang ada di daerah tersebut.

“Terima kasih kepada masyarakat dan para pengusaha yang telah memenuhi kewajiban PBB serta retribusi daerah sehingga pembangunan fasilitas umum ini yang menggunakan banyak anggaran dapat rampung” kata Ngogesa.

Tentu masih banyak harapan dan keinginan kita dalam pembenahan insfrastruktur, sambung dia, begitu juga di 22 wilayah Kecamatan lainnya, oleh karenanya perlu diperhatikan agar pembangunan berjalan secara adil, seimbang tanpa membedakan sesuai tingkat prioritas kebutuhan.

“Fasilitas yang dibangun berasal dari uang kita sendiri, secara bergotong royong diharapkan tumbuhkan rasa memiliki sehingga kita mau merawat dan memelihara fasilitas yang ada agar pemanfaatannya dapat bertahan lama dan berkepanjangan” himbau Bupati Incumbent yang didukung banyak pihak lanjutkan kepemimpinan itu.

Menaggapi permohonan warga yang disampaikan Tokoh masyarakat Edi Rasmala prihal lanjutan pembangunan jalan hotmik sekitar 3 km lagi, Bupati memastikan siap memfasilitasi hal itu di tahun 2014 bersama DPRD yang kebetulan hadir anggota Komisi IV Sapta Bangun, SE.

Secara pribadi Ngogesa memberikan bantuan dana perobatan Rp. 3 juta kepada seorang warga yang terlihat olehnya sedang menggendong anaknya yang mengidap penyakit Hydrocepallus.

Disela-sela acara Kadis PU jelaskan bahwa pembangunan jembatan titi mangga yang menyedot anggran berkisar 17,4 M tersebut dilaksanakan dalam 2 tahun anggaran yakni 2011 4 M dan dilanjutkan 13,4 M di TA 2012.

Sementara Camat Retti Yanti sampaikan terima kasih atas kehadiran Bupati Ngogesa, karena diketahui dalam waktu yang bersamaan Bupati juga harusnya menerima penghargaan ISO 9001;2008 bidang ketenagakerjaan dari Menakertrans Muhaimin Iskandar, “Tetapi Pak Bupati lebih memilih bersama kita masyarakatnya hari ini” kata Yanti disambut applause ribuan warga yang memadati lokasi acara.

Ngogesa juga dikejutkan dengan surprize dari warga yang secara serentak beramai-ramai memberikan ucapan selamat ulang tahun dan berikan nasi tumpeng kepada pemimpin bumi bertuah Kabupaten Langkat itu.(Red/GS)

Posting Komentar

Top