0
LABUHAN | GLOBAL SUMUT -Septiadi Sahputra (25) warga Marelan Jalan Platina 7, yang mengaku bekerja sebagai tukang las di gudang pengangkutan putra martubung lalang panjang dengan didampingi keluarganya mendatangi Polsek Medan Labuhan (21/10/2013) untuk membuat laporan, terkait atas penganiayaan yang dialaminya. Selesai membuat laporan pengaduannya di Sentra Pelayanan Kepolisan Polsek Medan Labuhan, korban kepada GLOBAL SUMUT menuturkan bahwa penganiayaan terhadap dirinya hanya karena persoalan sepele saja.
Sebelumnya korban dan Agus (tersangka) yang juga bekerja sebagai supir truk ditempat korban bekerja terlibat percekcokan mulut, sebab agus telah menjatuhkan gitar listrik milik korban hingga rusak, merasa tidak berbuat agus membantahnya dan hingga mereka terlibat percekcokan mulut. "padahal ada saksinya bang, yang melihat bahwa gitar listrik saya itu yang menjatuhkannya si agus, tapi dia membantahnya, malah dengan tiba-tiba dia menyerangku dengan cara memukul dan menendang bersama-sama dengan adiknya.
Dengan memperlihatkan surat visum dan wajahnya yang memar dan lehernya berdarah akibat penganiayaan pelaku, korban mengharapkan agar polisi segera memproses pengaduaanya tersebut.
Kanit Reskrin Polsek Medan Labuhan Iptu  Kusnadi, saat dikonfirmasi membenarkan bahwa korban telah membuat pengaduannya dan kita akan segera memprosesnya, ujar Kanit Labuhan tersebut. (abu/lbh)

Posting Komentar

Top