0
MEDAN | GLOBAL SUMUT-Pemerintah Kota (Pemko) Medan dalam hal ini Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kota Medan yang bekerja sama dengan Harian Sumut Pos menggelar Car Free Day ( Hari bebas kendaraan) untuk sekian kalinya yang kali ini diselenggarakan di seputaran Lapangan Benteng, Minggu (01/12/2013) pagi.

Car free day berlangsung mulai pukul 06.00 WIB hingga pukul 12.00 WIB dimana Sejak pagi hari ribuan warga dari seluruh penjuru Kota Medan berkumpul di seputaran Lapangan Benteng Medan untuk mengikuti kegiatan yang berlangsung dalam acara tersebut seperti Senam sehat dan dilanjutkan dengan pembagian lucky draw oleh panitia.

Plt Walikota Medan Drs H T Dzulmi Eldin S Msi yang hadir pada acar tersebut mengatakan kegiatan ini merupakan hari yang dinanti oleh warga kota Medan karena acara ini sebagai memulai kembali salah satu aksi kepedulian Pemko Medan terhadap lingkungan melalu hari bebas kendaraan.

Dikatakan Dzulmi Eldin, Car Free Day adalah bentuk keprihatinan atas pencemaran lingkungan hidup khususnya di Kota besar seperti Kota Medan dimana walaupun kondisi lingkungan masih tetap terjaga, udaranya juga masih segar, tetapi langkah ini adalah bentuk antisipasi agar kondisi lingkungan hidup di Kota Medan dapat terjaga, katanya.

Menurut Plt Walikota, Secara Pribadi saya menyambut baik upaya Dispora yang bekerja sama dengan Harian Sumut Pos dalam menyelenggarakan car free day dimana upaya ini memiliki dimensi yang amat luas diantaranya dimensi lingkungan hidup, dimensi kesehatan, dimensi perhubungan, dimensi ekonomi kerakyatan dan dimensi kemasyarakatan, ungkapnya.

Plt Walikota Medan menilai, kegiatan ini dapat membawa manfaat bagi orang diantaranya mengurangi polusi udara dan semua warga kota Medan dapat ikut berolahraga serta dapat merekatkan tali silatuhrahimi sesama warga Kota Medan dan bagi penjual dapat menjual barang dagangannya kepada peserta car free day, ucapnya.

Disamping itu lanjut Eldin, car free day digelar sebagai upaya memberi ruang publick bagi masyarakat dengan menyediakan jalan raya untuk berbagai aktifitas warga. Karena itulah dia percaya warga Kota Medan merupakan warga yang bijsaksana dalam menyikapi kebijakan dan akan mendukung setiap program pembangunan di ibukota Provinsi Sumatera Utara ini, ujarnya.

Selain Pelaksana Tugas Walikota, turut hadir pada car free day tersebut unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (FKPD) Kota Medan seperti Kapolresta Medan Kombes Pol Nico Afinta , Danyon Marhalan I Letkol Marinir Agung Setywan, Ketua DPRD Medan Amiruddin, Pimpinan Harian Sumut Pos Marganas Nainggolan serta sejumlah pimpinan SKPD di lingkungan Pemko Medan.

Selanjutnya Plt Walikota bersama unsur Forum FKPD Kota Medan dan Pimpinan SKPD bersama dengan seluruh masyarakat mengikuti senam yang dipandu sejumlah instruktur senam.Untuk menyemarakkan dan memeriahkan car free day, pihak panitia telah menyediakan sejumlah hadiah menarik bagi para peserta yang beruntung melalui lucky draw.

Setelah mengikuti acara Car Free Day Plt Walikota bersama SKPD Pemko Medan dalam hal ini Kadis Kominfo Drs Darussalam Pohan dan Kesbangpolinmas Ceko Wakda Ritonga menghadiri acara gerak jalan santai dan melepas para peserta jalan santai yang diadakan Perempuan Amanat Nasional (PUAN) di Lapangan Merdeka dalam rangka Milad PUAN yang ke 15 tahun.
Sumber : Dinas Kominfo Kota Medan

Posting Komentar

Top