0
MEDAN MARELAN | GLOBAL SUMUT-Tuntutan hak tanah seluas 52.710 M2 milik ahli waris alm. Zulkarnain Ritonga kandas di tangan Advokat Konsultan Hukum. Tanah yang terletak di lingkungan X Kelurahan Labuhan Deli Kecamatan Medan Marelan itu dirampas dan dikuasai seorang pekerja bengkel (nama tak diketahui-red) yang menetap di lingkungan 25 Kelurahan Pekan Labuhan Kecamatan Medan Labuhan. Sabtu (8/2/2014).
           
Abdah (47) istri sah alm. Zul warga jln. Benteng Baru lingkungan 24 Kelurahan Pekan Labuhan pada awak koran ini di Labuhan sesalkan pengacara yang tangani masalah tersebut. “Masalah perampasan hak tanah ini sudah hampir 2 tahun ditangani pengacara Hartanta Sembiring, SH, namun sampai sekarang tak ada kabar beritanya”. Kata Abdah yang tinggal di bantaran sungai deli.
           
Mereka (tim pengacara-red) tau bagaimana kesusahan saya yang tak memiliki apa-apa, tinggalpun di pinggir sungai. Saya berharap jika urusan tanah itu tidak bisa selesai, tolonglah kembalikan surat-suratnya (surat tanah asli-red), namun jika itu masih berlanjut kenapa tidak dilaporkan ke Polisi agar permasalahannya selesai. Keluh Abdah dengan linangan air mata.
           
Semua surat asli ditangan pengacara lanjut Abdah, tanah itu kami beli dengan atok (kakek-red) saya alm. H. Harun dan surat aslinya juga ditangan pengacara (Hartanta Sembiring, SH, SpN, M. Ali Imran, SH dan Ricardo Sibarani, SH) dan kata mereka semuanya aman. Saya dan keluarga sudah dua kali datang ke kantor mereka di jalan Waringin No. 22 G Medan, namun saya tak pernah bertemu. Kemaren adik saya kembali datang, yang bersangkutan juga tidak berhasil ditemui, saya bingung. Kata Abdah yang berencana minta bantuan Polisi.
           
Anggota pengacara yang dimaksud tim Lawoffice HK & Associates Advokat Konsultan Hukum M. Ali Imran, SH ketika dikonfirmasi melalui telepon selularnya 081361325779 tidak diangkat. Melalui pesan singkat SMS, pengacara yang dikabarkan sering mangkal di Pengadilan Negeri Medan itu tidak membalas. [mn/bu/.      
 
Teks foto : Abdah di lokasi tanah alm. Suaminya Zulkarnain Ritonga.

Posting Komentar

Top