0
SEI RAMPAH | GLOBAL SUMUT - KPUD Serdang Bedagai (Sergai) menggelar Rapat Pleno Rekapitulasi Syarat Dukungan Pasangan Calon Perseorangan pada Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati tahun 2015 tingkat Kabupaten Serdang Bedagai, di Aula Kantor Kementrian Agama Komplek Perkantoran Vertikal Desa Firdaus Kecamatan Sei Rampah, Rabu (15/7/2015).

Rapat pleno dibuka oleh Ketua KPUD Sergai, H. Muhammad Sofian ST didampingi oleh Komisioner, M. Rizwan MP, Edi Susilo,SH.MM, Badrun.SE, dan Anda Radiansyah Ali.SP. Hadir pada pleno Ketua Panwaslu Kabupaten Sergai, Misriani SE, Kapolres Sergai diwakili oleh Kasat Intel AKP. S. Tarigan, Tim Penghubung Calon Perseorangan Pasangan Insyaf (Drs. Indra Syahrin, M.Si - Safrul Hayadi SH), Ahmad Faisal dan H. Manulang, Tim Penghubung Calon Perseorangan Pasangan Syahdan (Syahrianto SH - dr. M. Rizki Ramadhan Hasibuan), Ketua dan Divisi Teknik PPK Kecamatan se-Kabupaten Serdang Bedagai.

Usai dibuka Ketua KPU Sergai, rapat pleno dilanjutkan dengan pembacaan hasil rapat pleno rekaptulasi hasil verifikasi tingkat Kecamatan se-Sergai berdasarkan formulir BA.2 KWK Tingkat PPS yang dituangkan ke dalam formulir BA.4 KWK untuk tingkat Kecamatan.

Dari hasil rekapitulasi formulir BA.4 KWK yang dibacakan oleh masing-masing Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) se-Sergai diperoleh hasil untuk Drs. Indra Syahrin, M.Si - Safrul Hayadi SH (Insyaf) : 1. Pantai Cermin 549, 2. Perbaungan 6.259, 3. Teluk Mengkudu 4.288, 4. Sei Rampah 1.306, 5. Tanjung Beringin 2.859, 6. Bandar Khalipah 1.347, 7. Dolok Merawan 156, 8. Sipispis 305, 9. Dolok Masihul 76, 10. Kotarih 0, 11. Silindak 228, 12. Serbajadi 59, 13. Tebingtinggi 219, 14. Pegajahan 1.006, 15. Sei Bamban 537, 16. Tebing Syahbandar 2.451, 17. Bintang Bayu 0, jumlah keseluruhan : 21.645.

Sedangkan untuk dukungan Pasangan Calon Syahrianto SH - dr. M. Rizki Ramadhan Hasibuan (Syahdan) : 1. Pantai Cermin 3.345, 2. Perbaungan 14.165, 3. Teluk Mengkudu 4.737, 4. Sei Rampah 4.025, 5. Tanjung Beringin 4.919, 6. Bandar Khalipah 792, 7. Dolok Merawan 27, 8. Sipispis 61, 9. Dolok Masihul 319, 10. Kotarih 7, 11. Silindak 82, 12. Serbajadi 332, 13. Tebingtinggi 1.411, 14. Pegajahan 3.576, 15. Sei Bamban 440, 16. Tebing Syahbandar 1.305, 17. Bintang Bayu 55, jumlah keseluruhan : 39.598.

Ketua KPU Sergai, H. Muhammad Sofian ST mengatakan dari hasil yang diperoleh masing - masing Pasangan Calon Perseorangan baik Pasangan Insyaf dan Syahdan keduanya belum memenuhi syarat dukungan. Berdasarkan PKPU Nomor 9 Tahun 2015 Pasal 56 ayat 1 dan 2 kedua Pasangan Calon diharapkan untuk memenuhi dukungan dua kali lipat dari kekurangan yaitu 26.041 atau sejumlah 52.082 dukungan untuk Pasangan Insyaf dan 8.088 atau 16.176 untuk Pasangan Syahdan.

Menurut Ketua KPU Sergai, masa perbaikan bagi syarat dukungan untuk Calon Perseorangan sesuai dengan tahapan akan dilakukan pada 4 - 7 Agustus mendatang. Sementara penelitian hasil perbaikan syarat dukungan akan dilakukan ditingkat PPS (Panitia Pemungutan Suara),  12 - 16 Agustus, terangya.(umm|gs)

Posting Komentar

Top