0
MEDAN | GLOBAL SUMUT-Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Ir H Tengku Erry Nuradi secara resmi membuka Turnamen Futsal Sumut Paten. Seremoni pembukaan ditandai dengan tendangan bola pertama oleh Tengku Erry Nuradi di Gedung Olah Raga (GOR) Dinas Pemuda dan Olah Raga (Dispora) Sumut, Jl. Williem Iskandar Medan, Rabu (24/8/2016) sore.

Hadir dalam acara pembukaan, perwakilan KONI Sumut, Ketua Markas Daerah LPM Darwin Hamonangan, Ketua PP 59 Rudy Tampubolon, Ketua Pemuda Jawa Sumut Iwan Setiawan dan sejumlah perwakilan sponsor.

Dalam kesempatan itu, Tengku Erry Nuradi menyatakan apresiasi atas tingginya animo club untuk dapat bertanding dalam Turnamen Futsal Sumut Paten 2016 yang berlangsung sejak 18 hingga 28 Agustus 2016.

“Turnamen ini, tidak hanya sebagai ajang mendapatkan tim terbaik dan berprestasi, tetapi lebih dari itu, event ini menjadi media silaturahmi dan menjali kekompakan sesama pemain futsal dari berbagai daerah di Sumut,” ujar Erry.

Erry juga berpesan, seluruh club menjunjung tinggi sportifitas bertanding dan menjaga kekompakan tim.

“Tujuan utama turnamen ini adalah meningkatkan kualitas kesehatan dan kebugaran masyarakat, termasuk kaum muda, sekaligus sebagai pembinaan futsal di Sumut,” pesa Erry.

Dengan adanya turnamen futsal, sebut Erry, KONI Sumut akan terbantu dalam mencari bibit pemain muda berbakat yang nantinya akan mengharumkan nama Sumut, tidka hanya di kancah nasional bahkan internasional.

“Suatu saat nanti, kita semua berharap, olahraga futsal akan mengharumkan nama Sumatera Utara. Kita yakin dan percaya, Sumut memiliki banyak bibit pemain muda berbakat. Ini potensi yang berlum tergali,” harap Erry.

Sementara Ketua Panitia, Dedek mengatakan, Turnamen Futsal Sumut Paten 2016 memperebut piala bergilir Gubernur Sumut Tengku Erry Nuradi yang terbagi dalam kategori pelajar SD 24 tim, SMP 64 tim, SMA 98 tim, mahasiswa 12 tim, umum 24 tim dan isntansi 48 tim.

“Jumlah keseluruhan tim yang ikut bertanding sebanyak 270 tim. Ini menjadi turnamen futsal yang diikuti tim terbanyak. Kami berencana akan mendaftarkan turnamen ini ke MURI dengan jumlah peserta terbanyak,” sebut Dedek.

Dedek menyebutkan, sesuai yang tercatat di website MURI, rekor terbanyak turnamen futsal masih dipegang Kabupaten Langkat sebanyak 262 tim pada tahun 2012 lalu.

“Turnamen Futsal Sumut Paten melebihi dari peserta turnamen di Langkat dan akan dicatatkan ke MURI,” ujar Dedek.

Pantia Turnamen Futsal Sumut Paten menyediakan total hadiah sebesar Rp. 100 juta. (RHD/GBS)

Posting Komentar

Top