0
SECANGGANG I GLOBAL SUMUT.COM -Walaupun dalam keadaan cuaca yang cukup panas, masyarakat Pantai Gading tetap setia menanti kehadiran Bupati Langkat H Ngogesa Sitepu SH yang sengaja diundang pada acara hari jadi ke-5 Desa Pantai Gading sekaligus silaturahmi masyarakat dengan Haji Ngogesa di Halaman Dermaga Dusun IV Pangkal Titi Desa Pantai Gading Kecamatan Secanggang, Selasa (23/4).

Hal tersebut terlihat saat kedatangan Bupati Langkat H Ngogesa Sitepu SH serta rombongan yang disambut raut wajah bahagia oleh ribuan masyarakat Pantai Gading dari berbagai elemen baik dari pengajian ibu/bapak, OKP, Ormas, Perangkat Desa serta tokoh masyarakat maupun ulama.

Mengawali sambutannya di hadapan ribuan warga Pantai Gading, Bupati Langkat H Ngogesa Sitepu SH menyampaikan ucapan terima kasih atas undangan dan sambutan masyarakat terhadap dirinya pada kegiatan ini, sehingga dapat menjadi semangat dan motivasi bagi dirinya untuk lebih memberikan yang terbaik bagi seluruh masyarakat dan Kabupaten Langkat.

“Semoga sambutan dari masyarakat lahir dari rasa peduli dan cinta, tanpa pamrih dan siap memberikan yang terbaik dari segala potensi dan dukungan yang dimiliki. Tidak lekang oleh panas, tidak lapuk oleh hujan dan tidak luntur oleh waktu serta tidak tergiur oleh janji atau iming-iming belaka,” ucap Ngogesa yang disambut bersemangat oleh masyarakat.


Sebelumnya Ketua Panitia Ali Yusuf sekaligus mewakili masyarakat, menyampaikan ucapan terima kasih atas kehadiran Haji Ngogesa Sitepu serta telah membantu perbaikan jalan di Desa Pantai Gading baik dari dana pribadi maupun APBD Langkat selama kepemimpinnya.

“Kami masyarakat Pantai Gading meminta kepada Bapak Haji Ngogesa agar bersedia melanjutkan kepemimpinan, dan kami mendukung serta siap memenangkan Haji Ngogesa Sitepu sebagai Bupati Langkat periode 2014 – 2019,” ujarnya yang disambut dukungan oleh warga yang hadir.

Kepala Desa Pantai Gading Tukiman menyampaikan bahwa masyarakat Pantai Gading telah banyak merasakan pembangunan dan bantuan selama kepemimpinan Haji Ngogesa Sitepu sebagai Bupati Langkat sembari berharap pembangunan dan bantuan akan tetap berlanjut pada masa mendatang.

Menyahuti harapan warga, Bupati Langkat didampingi Kadis PU dan Kadis Perikanan & Kelautan menerangkan bahwa untuk Desa Pantai Gading pada pada ABPD 2013 mendapat bantuan mesin sampan 23 PK, sampan ukuran 21 kaki dan 2 Kelompok Usaha Bersama (KUB), sedangkan pada P.APBD 2013 diupayakan pembangunan jalan hotmix sepanjang 2 Km serta pada APBD 2014 dilaksanakan pengerasan jalan sepanjang 2,5 Km.

Pada kesempatan sama, Bupati Langkat secara spontan juga memberi bantuan berupa uang tunai sebesar Rp 20 juta untuk rehap rumah warga atas nama Andri, Ali Yusuf, Johan, Yakub, dan memberangkatkan umroh untuk 2 orang atas nama Nurainun (32) dan Usniarti (45) seluruhnya warga masyarakat Pantai Gading serta memberikan cendramata berupa kain sarung kepada 2500 masyarakat yang seluruhnya berasal dari dana pribadinya.

Acara yang dirangkai dengan penanaman pohon oleh Bupati Langkat, ikut serta anggota DPRD Langkat Syahrul, Asisten I, II dan III, Camat Secanggang Ibnu Hajar, S.Sos, Muspika, para Kepala Desa/Lurah serta perangkat se-Kecamatan Secanggang.(Redaksi)

Posting Komentar

Top