0
MEDAN | GLOBAL SUMUT-Direktur SDM dan Umun PT Pelabuhan Indonesia I (Persero) atau Pelindo 1 Hamied Wijaya, menjadi narasumber pembekalan Program Persiapan Keberangkatan bagi penerima beasiswa pendidikan Indonesia Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP) Kementerian Keuangan angkatan 109 yang bertempat di Wisma Hijau, Depok, Jawa Barat pada Selasa, 26 September 2017.

Pada acara yang bertujuan untuk memberikan penguatan pola pikir, penanaman nilai luhur bangsa Indonesia, internalisasi nilai-nilai dan budaya LPDP, yaitu integritas, profesional, sinergi, pelayanan, dan kesempurnaan, Hamied Wijaya tampil sebagai pembicara bersama Ali Ghufron Mukti (Wakil Menteri Kesehatan Indonesia periode 2011-2014), Indra Sjafri (Kepala Pelatih Timnas U-19), Djamaluddin Ancok (Guru Besar Psikologi UGM), Pratikno (Menteri Sekretaris Negara), dan Jusuf Kalla (Wakil Presiden Indonesia) yang dilaksanakan dalam rangkaian kegiatan pembekalan bagi penerima beasiswa pendidikan Indonesia. Kegiatan pembekalan ini bertajuk program Persiapan Keberangkatan bagi penerima beasiswa program Magister (S2) dan Doktor (S3) dengan tujuan universitas dalam dan luar negeri sebelum memasuki perkuliahan.

Dalam sesi paparannya, Hamied Wijaya berbagi ilmu dan nilai mengenai Menghadapi Persaingan Global pada Disruption Era, Mempersiapkan SDM Berintegritas dan Berdaya Saing Global. Hamied Wijaya menceritakan transformasi yang dilakukan Pelindo 1 berdasarkan pengalamannya menjadi Direktur SDM dan Umum di Pelindo 1. “Sejak tahun 2014, Pelindo 1 sudah banyak melakukan transformasi, terutama transformasi dalam pengelolaan SDM. Awalnya, kami susun road map pengembangan SDM selaras dengan visi misi perusahaan. Fokus road map ini pada Otomatisasi Sistem dan Pengembangan Pegawai,” jelas Hamied Wijaya.

“Menjadi pemimpin harus siap menjadi role model bagi pegawai yang lain. Itu artinya, bisa menjadi contoh yang baik yang nantinya bisa ditiru oleh para pegawai. Ketika semuanya sudah menjadi komitmen yang harus dilakukan, kepercayaan orang lain terhadap kita akan meningkat,” tambah Hamied Wijaya. Acara pembekalan ini berlangsung secara interaktif, tampak antusiasme para peserta yang mengajukan banyak pertanyaan dalam sesi tersebut. 

Dengan pembekalan yang diberikan oleh Direktur SDM dan Umum Pelindo 1 diharapkan mampu menyalurkan ilmu dan nilai yang bisa menjadi modal bagi para peserta agar memiliki kecakapan yang baik saat menjadi pemimpin. “Direktur SDM dan Umum Pelindo 1 yang dipilih untuk menjadi salah satu narasumber dalam acara pembekalan bagi penerima beasiswa LPDP menjadi kebanggan bagi Pelindo 1. Hal ini menujukkan bahwa Pelindo 1 dianggap dipercaya untuk memberikan pengaruh yang positif bagi calon-calon pemimpin bangsa Indonesia,” ungkap Ade Maydwianda, Plh. ACS Humas Pelindo 1 [abu]

Posting Komentar

Top